Kaukus Ekonomi Hijau DPR RI Dukung Earth Hour

22-03-2016 / KOMISI VII

Kaukus  Ekonomi Hijau DPR RI mendukung kampanye global dalam gerakan switch off atau yang dikenal dengan Earth Hour pada Sabtu, 19 Maret 2016 kemarin. Gerakan Earth Hour yang berlangsung hanya satu jam mulai pukul 20.30 sampai pukul 21.30 tersebut mengajak masyarakat luas untuk turut andil dalam pemadaman lampu atau alat-alat listrik yang ada di rumah tangga.

 

Seperti dikatakan oleh Ketua Kaukus Ekonomi Hijau DPR RI Satya Widya Yudha, aksi Earth Hour merupakan bentuk tanggung jawab kita sebagai masyarakat saat ini dalam mendukung gerakan perubahan iklim global.

 

“Semoga dengan aksi Earth Hour ini, masyarakat menjadi sadar akan pentingnya energi bagi kehidupan umat manusia di dunia. Meskipun hanya satu jam, tapi dampaknya akan luar biasa jika ini dilakukan oleh semua elemen masyarakat kita,” papar Satya dalam rilis yang disampaikannya kepada Parlementaria, Senin (22/3/2016).

 

Satya menambahkan, seluruh Anggota Kaukus Ekonomi Hijau DPR yang terdiri dari sejumlah anggota parlemen dari lintas komisi dan lintas fraksi tersebut juga turut aktif untuk mendukung kampanye Earth Hour di dapil-nya masing-masing. 

 

Dia mengharapkan, gerakan ini nantinya akan semakin luas dan melibatkan seluruh elemen masyarakat baik di kota maupun di pedesaan. Selama satu jam, anggota-anggota Kaukus Ekonomi Hijau DPR di berbagai lokasi terlibat dalam acara ini, baik yang ada di Rumah Jabatan Anggota (RJA) di Kalibata maupun di rumah kediaman pribadi di daerah Bintaro serta di lokasi lainnya.

 

“Dengan terlibatnya Kaukus Ekonomi Hijau DPR yang diikuti oleh sejumlah anggota parlemen kita dalam kampanye Earth Hour, kedepan gerakan matikan lampu sejam ini bisa menjadi gaya hidup bagi masyarakat. Inilah bentuk tanggung jawab kita untuk mengurangi beban energi dan juga mendukung penyelamatan perubahan iklim yang akan menjadi ancaman serius di masa mendatang,” jelas Satya yang juga anggota Komisi VII DPR RI. 

 

Kaukus Ekonomi Hijau DPR dalam kiprahnya juga turut serta aktif berpartisipasi dalam konferensi-konferensi perubahan iklim internasional, terakhir mengikuti COP21 di Paris, Perancis akhir tahun lalu. Satya menyebutkan, selain itu Kaukus Ekonomi Hijau DPR juga bekerjasama dengan UNORCID melaksanakan kegiatan yang melibatkan langsung anggota dewan maupun para tenaga ahli di DPR. 

 

Anggota Dewan dari Farksi Partai Golongan Karya ini mencontohkan, pelaksanaan kegiatan training serta diskusi publik dengan menghadirkan narasumber-narasumber ahli di bidang lingkungan, diantaranya Maria van der Hoeven - IEA Executive Director, Sarwono Kusumaatmadja, Ketua Dewan Pengarah Penanganan Perubahan Iklim serta Prof. Dr. Rizaldi Boer CCROM-SEAP IPB.

 

“Baru-baru ini, Kaukus Ekonomi Hijau DPR mengundang Pavan Sukdev, UNEP Goodwill Ambasador dan Andrew Mitchel, Global Canopy Program untuk berdiskusi dengan anggota kaukus pada 17 Maret 2016 kemarin di DPR RI. Kita tahu, Pavan Sukhdev  merupakan pakar dunia di bidang Ekonomi Hijau berbagi gagasan kepada Anggota DPR agar merubah pola konsumsi sumber daya kita dari resource intensive models menjadi resource effiency,” jelas Satya Widya Yudha.

 

Dalam kesempatan tersebut, Anggota Kaukus Ekonomi Hijau DPR dari Fraksi Gerindra Aryo Djojohadikusumo menambahkan arti pentingnya insentif dalam pengembangan energi alternatif di Indonesia di masa mendatang. “Kita harus berpikir jauh ke depan, bahwa energi alternatif harus menjadi penopang pertumbuhan ekonomi kita,” papar Aryo. (eko,nt) foto:Jaka/hr.

BERITA TERKAIT
Program MBG Diluncurkan: Semua Diundang Berpartisipasi
06-01-2025 / KOMISI VII
PARLEMENTARIA, Jakarta - Badan Gizi Nasional dijadwalkan akan meluncurkan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) hari ini, Senin, 6 Januari 2025....
Komisi VII: Kebijakan Penghapusan Utang 67 Ribu UMKM di Bank BUMN Perlu Hati-Hati
04-01-2025 / KOMISI VII
PARLEMENTARIA, Jakarta - Ketua Komisi VII DPR RI Saleh Partaonan Daulay menyoroti rencana pemerintah yang akan menghapus utang 67 ribu...
Pemerintah Diminta Tingkatkan Daya Saing Produk UMKM dan Ekonomi Kreatif Indonesia
03-01-2025 / KOMISI VII
PARLEMENTARIA, Jakarta - Ketua Komisi VII DPR RI Saleh Partaonan Daulay mengungkapkan bahwa pemerintah saat ini dituntut untuk menata dan...
Dina Lorenza Dukung Kenaikan PPN: Harus Tetap Lindungi Masyarakat Menengah ke Bawah
24-12-2024 / KOMISI VII
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI Dina Lorenza mendukung rencana kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12 persen...